GpGlBSW0TfG8TpY7TpOiTUz5Gd==

Dapoer Erni Kembangkan Kue Lumpur Bakar, Berharap Bisa Jadi Alternatif Oleh-oleh Kota Purwodadi

Erni Eswati, pemilik usaha boga Daper Erni, menunjukkan kue lumpur bakar Purwodadi buatannya. (Khazanahgrobogan/BMA)

Khazanahgrobogan - Satu lagi kreasi penganan yang bisa menjadi oleh-oleh Purwodadi, yaitu kue lumpur bakar. Penganan yang mulai muncul di Sidoarjo pada tahun 2006 seriring munculnya tragedi lumpur panas Lapindo itu, diadaptasi dan dikembangkan oleh Erni Eswati (47)—pemilik usaha boga Dapoer Erni.

Erni—begitu perempuan ini biasa disapa, mulai mengembangkan kue lumpur bakar pada awal tahun 2023. Alasannya, di kota Purwodadi belum ada yang mengembangkan kue ini. Sedang menurutnya, kue lumpur bakar sangat potensial untuk dikembangkan karena cita rasanya yang enak.

Kue lumpur bakar sendiri merupakan kue lumpur yang proses pembuatannya unik. Adonan kue lumpur—tanpa kentang—dimasukkan ke dalam cetakan di atas kompor yang menyala, kemudian menindih bagian penutup cetakan dengan bara arang.

Adanya proses pembakaran itu, menjadikan cita rasa kue lumpur bakar berbeda dan lebih enak. Rasanya legit, manis, dengan tekstur kue lebih keset, tetapi lembut dan lumer di mulut. 

Erni mem-branding kue lumpur bakarnya dengan nama “Kue Lumpur Bakar Purwodadi”. Secara umum, resepnya sama dengan kue lumpur bakar yang ada di Sidoarjo. Hanya saja dari sisi komposisi dan takaran, Erni mengkreasi sendiri sesuai cita rasa yang diinginkan.

Erni juga melakukan penganekaragaman toping kue lumpur bakarnya dengan beragam pilihan: keju, nangka, coklat, kelapa muda, dan jagung manis. Erni menyediakan pilihan toping jagung manis, karena Grobogan terkenal sebagai salah satu lumbung jagung nasional. Erni ingin menghadirkan kue lumpur bakar dengan cita rasa lokal Purwodadi sesuai branding kue lumpur bakarnya. 

Erni mengaku, meski termasuk produk pendatang baru di Dapoer Erni, namun hampir setiap hari ia menerima pesanan. Bahkan tak sedikit yang repeat order, yang menandakan banyak pelanggan menyukai kue lumpur bakar buatannya.

Erni mengemas kue lumpur bakar Purwodadinya dalam sebuah box berisi 10 buah kue lumpur bakar. Per box dibanderol harga Rp 25.000. Ia berharap, kue lumpur bakar Purwodadi produksinya bisa menjadi salah satu alternatif oleh-oleh kota Purwodadi. 

Untuk pemesanan kue lumpur bakar Purwodadi, bisa langsung datang ke Dapoer Erni, Jalan Pemuda, Purwodadi atau sebelah barat SMP N 1 Purwodadi. (Khazanahgrobogan/BMA)

 



Jasaview.id

Type above and press Enter to search.